1.353 Peserta Ramaikan Festival Catur Pelajar BPK Penabur 2021

oleh -143 views
Festival Catur Pelajar Tingkat Nasional BPK Penabur 2021
Festival Catur Pelajar Tingkat Nasional BPK Penabur 2021

KANDIDATNEWS.COM – Mendikbud Ristek, Nadiem Anwar Makarim membuka secara resmi Festival Catur Pelajar Tingkat Nasional BPK Penabur 2021, Sabtu (14/8) siang. Festival catur yang dilaksakan secara online ini, diikuti oleh 1.353 pelajar dari 24 provinsi di Tanah Air.

“Saya sangat gembira, di tengah pandemi Covid-19, Festival Catur Pelajar masih bisa dilaksanakan oleh BPK Penabur bekerjasama dengan PB Percasi dan Sekolah Catur Utut Adianto (SCUA). Saya salut atas terselenggaranya acara ini,” kata Nadiem Makarim.

Pada kesempatan itu juga, Mas Menteri Nadim sangat bangga terhadap para pelajar yang sudah berani menjadi peserta. “Jangan takut kalah. Dengan keberanian adik-adik mengikuti acara ini, sudah keberanian yang luar biasa,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Festival Catur Pelajar Tingkat Nasional BPK Penabur 2021, Budiyanto Gunawan menjelaskan, turnamen kali ini merupakan yang ketiga kalinya.

“Sebelumnya pada 2019, BPK Penabur menyelenggarakan turnamen tatap muka. Karena ada pandemi, pada tahun 2020 dan 2021, turnamen dilakukan secara online. Festival Catur kali ini diikuti oleh 1.353 peserta dari 24 provinsi. Mereka berasal dari sekitar 800-an sekolah di Tanah Air,” jelasnya seraya menambahkan bahwa wasit-wasit yang diterjunkan adalah kelas internasional dari PB Percasi.

Sedangkan Ketua Umum Yayasan BPK Penabur, Adri Lazuardi menegaskan, BPK Penabur, PB Percasi, dan SCUA akan terus berkolaborasi untuk membangun olahraga catur di tanah air.

“Demi kemajuan catur di Tanah Air, BPK Penabur akan terus berkolaborasi dengan PB Percasi dan Sekolah Catur Utut Adianto,” ujarnya.

Adri Lazuardi, SH menambahkan, event ini juga sejalan dengan tema HUT ke 71 BPK Penabur, yaitu Berbagi dan Berdampak Bagi Sesama, melalui catur, diharapkan tumbuh bibit- bibit baru yang kelak bisa membanggakan negara, dan sekaligus juga mengasah lebih tajam karakter jujur, sportifitas tinggi, dan semangat untuk berjuang mencapai yang terbaik. kesemuanya itu akan mewujudkan generasi bangsa yang mampu membuat Indonesia lebih maju.

Langkah BPK Penabur ingin memajukan olahraga catur di Tanah Air mendapat acungan jempol dari Dewan Pembina PB Percasi, Eka Putra Wirya.

“PB Percasi sangat bersyukur dengan apa yang telah dilakukan BPK Penabur. Sebagai salah satu sekolah unggulan di Indonesia, BPK Penabur berupaya membangun karakter anak bangsa melalui pertandingan catur. Kami juga sangat berterima kasih atas niat BPK Penabur yang akan menggelar turnamen ini menjadi kalender tahunan. Melalui kompetisi seperti ini, akan terbangun karakter bangsa yang positif,” kata Eka.

Pertandingan yang diselenggarakan secara online ini, dilaksanakan dalam dua tahapan, yakni babak kualifikasi (14 dan 15 Agustus) dan babak final pada 22 Agustus. Turnamen ini menggunakan Protocol FIDE yaitu ketentuan FIDE untuk penyelenggaraan turnamen catur online.

Adapun pembagian kategori yang dipertandingkan : Pelajar kelas 1-3 SD, kelas 4-6 SD, kelas 7-9 SMP, serta kelas 10-12 SMA, dengan setiap kelompok tersebut ada nomor khusus untuk putri.

Dalam Kegiatan ini juga diciptakanlah sebuah Maskot yang diberi nama “BEN”. Nama maskot “Ben” diambil dari salah satu bidak catur yang dikenal dengan istilah ‘benteng’ yang memiliki gerak lurus ketika bergerak dalam permainan. Benteng tidak dapat bergerak ketika terhalan buah catur lainnya dan hanya dapat melompati buah catur lainnya saat melakukan rokade.

Rokade adalah gerakan khusus dalam permainan catur yang melibatkan benteng dan raja dengan warna yang sama. Rokade merupakan tujuan penting dalam bagian awal permainan, karena memiliki 2 tujuan bernilai: memindahkan raja ke tempat yang lebih aman dari tengah papan, dan memindahkan benteng ke tempat yang lebih aktif di tengah papan.

Profile Maskot “BEN” Gerak lurus (jalan lurus) benteng dalam permainan, mengingatkan kita pada kualitas karakter ketaatan, kesetiaan, kesabaran, penguasaan diri dan kejujuran. Tujuan gerakan rokade yaitu memindahkan raja ke tempat yang lebih aman, bisa dihubungkan dengan karakter pengorbanan, kebaikan. Aturan dalam rokade, merefleksikan pada kita bahwa dalam hidup ada aturan. Tindakan yang mengikuti aturan yang berlaku adalah bagian dari karakter ketaatan dan kejujuran.

Federasi Catur Internasional (FIDE) telah melansir bahwa catur memberikan manfaat untuk pendidikan dan kesehatan. Catur dinilai dapat memberikan dampak positif bagi siswa, tidak hanya bermanfaat bagi perkembangan intelektualnya, namun juga dapat memperkuat karakter mereka dikemudian hari.

No More Posts Available.

No more pages to load.